Rabu, 22 Januari 2014


SKATEBOARD


Olahraga ini adalah olahraga yang saya sangat senangi bahkan saya cintai. Olahraga ini adalah salah satu olahraga yang beresiko dan berbahaya namun menyenangkan. Punya kesenangan dan kepuasan tersendiri kalau sudah bermain bersama papan luncur berroda ini. Skateboard sudah ada sejak era 1830an dan di mainkan oleh legendaris skateboard yang membawa harum nama skateboard hingga keliling dunia yaitu McDonald, Tony Hawk dan masih banyak pemain skateboard handal di dunia. 

SOFTSKILL

Mata kuliah softskill itu sangat menyenangkan. Saya belajar mata kuliah softskill setiap hari jum’at, dan dalam sebulan hanya ada dua pertemuan. Mata kuliah softskill ini mengajarkan para Mahasiwa dan Mahasiswi untuk bersikap dewsa, mandiri, serta bijaksana dalam melakuan hal apapun. Serta mata kuliah ini mengajarkan untuk membuat karya yang baik dan benar. Pokoknya mata kuliah ini IS THE BEST deeeeeeh. Mata kuliah yang satu ini juga didukung oleh dosennya yang baik yang bisa mendorang semangat belajar para mahasiswa dan mahasiswinya. Pokoknya “LUAR BIASA”.

KEPEMIMPINAN


Pemimpin adalah suatu lakon/peran dalam sistem tertentu. Dan memberi contoh pengaruh baik kepada para pengikutnya. Berbicara tentang kepemimpinan saya sangat terkesan oleh seorang pemimpin yaitu Prof. DR. Ing. H. Bacharuddin Jusuf Habibie (lahir di Parepare Sulawesi Selatan ,25 Juni 1936, umur 77 tahun) adalah Presiden Republik Indonesia yang ketiga. Ia menggantikan Soeharto yang mengundurkan diri dari jabatan presiden pada tanggal 21 Mei 1998. Walaupun beliau menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia akan tetapi jasa dan pengorbanan beliau terhadap bangsa sangatlah besar. Beliau juga sosok yang sangat bertanggung jawab terhadap Bangsanya. Selain beliau seorang pemimpin yang memimpin Bangsa ini beliau juga sangat cerdas. Kecerdasan beliau terlihat sejak beliau kecil. B.J Habibie juga pernah merancang pesawat terbang yang benar-benar dirancang oleh beliau di IPTN (Bandung).

Selasa, 21 Januari 2014


Analisa Kasus :

Andi adalah pendiri direktur dan manajer umum dari semua operasi PT.Suka Cita sebuah pabrik Korek Api di Karawang. Suatu waktu perusahaan tersebut diambil alih oleh suatu perusahaan raksasa dan direorganisasi dan Andi diangkat sebagai Direktur yang baru, diperintahkan untuk mengembangkan struktur organisasi. Dia melakukannya dengan berat hati karena dia selalu mengelola perusahaannya secara informal. Setelah satu tahun memecahkan banyak masalah antar departemen sendiri dan bekerja 12 sampai 14 jam sehari,Andi menyadari bahwa penjualan menurun, laba menyusut, dan banyak karyawan keluar dari perusahaannya.
Masalahnya adalah, bagaimana mereorganisasi PT.Suka Cita menjadi suatu perusahaan yang lebih professional dengan meningkatkan penjualannya dan laba.

Pertanyaan:

1.   Seandainya anda adalah seorang konsultan, untuk menaikkan lagi tingkat penjualan dan laba, kordinasi apa dan bagaimana yang seharusnya anda lakukan? Mengapa kordinasi penting untuk dilakukan?

2.   Salah satu factor pendukung keberhasilan perusahaan adalah komunikasi. Banyak kegagalan kordinasi disebabkan oleh komunikasi. Coba jelaskan tentang komunikasi yang efektif itu yang bagaimana? Kendala-kendala apa saja yang terdapat dalam komunikasi tersebut? Komunikasi apa saja menurut anda yang perlu dilakukan perusahaan tersebut?

3.   Untuk meningkatkan produktifitas dan laba penjualan, apakah perusahaan perlu melakukan motivasi? Tujuan apa yang diharapkan perusahaan dalam memberikan motives? Alat-alat motivasi dan jenis motivasi apa yang sebaiknya diberikan? Kendala-kendala apa yang dihadapi dalam memberikan motivasi tersebut?

4.   Untuk mendapatkan pendapatan yang optimal, perlu kiranya perusahaan mengadakan pengawasan yang efektif. Jelaskan pengawasan efektif apa yang dibutuhkan perusahaan tersebut? Apakah perlu perusahaan mengadakan control extern? Mengapa dan siapa yang akan melaksanakannya?

Jawaban :

1.           Kami akan mengkordinasi setiap bagian agar dapatmenjalankan tugasnya masing-masing dengan produktifitas. Pengorganisasian itu perlu dilakukan agar setiap bidang pekerjaan berjalan secara teratur dan sesuai. Cara untuk meningkatkan laba dengan cara membuat model baru yg lebih familiar dan disukai banyak pelanggan.

2.           Komunikasi yang efektif yaitu selalu mengontrol dan menanyakan kendala apa saja yang dihadapi. Komunikasi antar atasan dan bawahan harus terjaga agar pekerjaan dan hasil pekerjaan bagus dan memuaskan.

3. Iya sangat perlu adanya motivasi. Tujuan dan harapan dalam memberikan motivasi adalah agar perusahaan tidak menyusut dan bisa meningkatkan penjualan dan laba. Kendala yang dihadapi dalam memberikan motivasi adalah dibutuhkannya proses untuk menjalankan motivasi tersebut dan kendala yang terpenting adalah perusahaan dan karyawan tersebut bisa menerima motivasi tersebut.

4. Perusahaan perlu mengadakan pengawasan yang efektif agar produktivitas meningkat.
Pengawasan efektif yang dibutuhkan adalah :
-         pengawasan produktivitas dari barang tersebut.
-         Pengawasan terhadap karyawan yang bekerja.
-         Pengawasan keluar masuknya pendapatan dari perusahaan tersebut.

Perlu mengadakan control extern agar produktivitas stabil. Yang melaksanakan pengawasan tersebut adalah semua karyawan dan pendiri perusahaan tersebut.